Contoh Soal Keunggulan/Kelemahan Karya Sastra dan Nonsastra | Ujian Nasional SMP/MTs 2019/2020

searchpengertian.com | Selamat datang di search pengertian. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang contoh soal Ujian Nasional (UN) bahasa Indonesia dengan indikator soal menentukan keunggulan/kelemahan karya sastra dan nonsastra. Mudah-mudahan apa yang admin bagikan ini dapat membantu anak didik dalam memahami contoh soal Ujian Nasional (UN) bahasa Indonesia dengan indikator soal menentukan keunggulan/kelemahan karya sastra dan nonsastra. Dan harapannya apa yang admin bagikan ini apat membantu anak didik dalam mencari soal-soal terbaru seputar Ujian Nasional (UN) bahasa Indonesia. 

Contoh Soal Keunggulan/Kelemahan Karya Sastra dan Nonsastra | Ujian Nasional SMP/MTs 2019/2020
www.searchpengertian.com

Di bawah ini adalah materi, soal, kunci jawaban, dan pembahasan Ujian Nasional (UN) bahasa Indonesia. Mudah-mudahan materi dan contoh soal yang admin bagikan ini bermanfaat buat kemajuan belajar anak didik dalam memahami soal-soal ujian yang diujikan di sekolah. Adapun materi dan contoh soal tersebut adalah sebagai berikut.

A. Materi UN 2019/2020

Sebuah karya sastra, nonsastra, film, maupun drama dapat dinilai. Penilaian karya tersebut berdasarkan keunggulan atau kelemahannya. Kegiatan menilai keunggulan atau kelemahan adalah bagian dari resensi. Resensi adalah tulisan berisi ulasan, pertimbangan, atau pembicaraan suatu karya (sastra, nonsastra, film, atau drama). Resensi bertujuan untuk menyampaikan informasi tentang sebuah karya sastra patut mendapat sambutan atau tidak. Resensi buku identuik dengan bedah buku, tinjauan buku, dan timbangan buku.

Ragam bahasa yang digunakan dalam meresensi buku harus komunikatif dan menarik. Penulisan resensi bertujuan untuk memberikan rangsangan kepada pembaca agar membaca atau memiliki buku tertentu. Simpulan resensi biasanya berusaha menyakinkan pembaca agar membaca buku yang diulas. Resensi buku berisi hal-hal berikut.
  • Identitas buku (judul, pengarang, penerbit, tahun terbit, dan tebal halaman).
  • Sinopsis, unsur ekstrinsik, intrinsik (untuk buku fiksi), dan gambaran isi buku (untuk buku nonfiksi)
  • Nilai buku (kelebihan dan kelemahan buku)
  • Keterbacaan atau kecocokan pembacanya
B. Soal UN 2019/2020

Berikut ini adalah beberapa contoh soal dalam Ujian Nasional (UN) bahasa Indonesia. Indikator soal menentukan keunggulan/kelemahan karya sastra dan nonsastra. Adapun beberapa contoh soal tersebut adalah sebagai berikut.

1. Bacalah identitas buku berikut!
Judul : Bertanam jagung Unggul
Penulis : Ir. Purwono, M.S & Rudi Hartono, S.P.
Jenis : nonfiksi
Penerbit : Agro Media
Cetakan Tahun : Cetakan I Tahun 2012
Jumlah halaman : 67 halaman
Ukuran buku : 16 x 20 cm
Paragraf yang menyatakan keunggulan buku adalah ....
A. Ir.  Purwono, M.S. lahir di Surabaya, 12 Mei 1967.  Ia seorang penyuluh pertanian di Kabupaten Gresik, Jawa Timur. Berkat kemampuan dan keuletannya mempelajari varietas jagung unggul, ia dikenal sebagai ahli tanaman jagung. Bersama rekannya sesama penyuluh, Rudi Hartono, S.P. ia berkolaborasi menerbitkan buku yang berjudul Bertanam Jagung Unggul ini.
B. Menurut saya buku Bertanam Jagung Unggul ini memiliki kelebihan pada petunjuk-petunjuk praktis yang memudahkan pembaca, khususnya mahasiswa dalam mempelajari cara bertanam jagung. Bahasa sederhana dan ringkas memudahkan juga para petani jagung untuk menerapkan berbagai teknik bertanam jagung unggul.
C. Menurut saya kekurangan dalam buku ini dalam menyediakan gambar-gambar pendukung. Terkadang ada petunjuk yang sulit dipraktikkan karena ketiadaan gambar pendukung. Gambar-gambar sangat penting dalam jenis buku seperti ini.
D. Penemuan jagung varietas unggul ini diharapkan bermanfaat bagi masyarakat, khususnya para petani jagung. Dengan sedikit biaya perawatan, keuntungan besar siap diraih. Melalui metode dan teknik praktis dalam buku ini siapa pun dapat mencoba bertanam jagung jenis unggul ini.

Jawaban: B
Keunggulan buku merupakan kelebihan buku yang diresensi. Paragraf yang menyatakan keunggulan buku terdapat pada pilihan jawaban B. Pilihan jawaban A merupakan keterangan tentang pengarang. Pilihan jawaban C merupakan kelemahan buku. Pilihan jawaban D merupakan sinopsis buku.

2. Bacalah identitas buku berikut!
Judul : Dahsyatnya Hypnopparenting
Editor : Yoan Destarina
Jenis  : Nonfiksi
Penerbit : Penebar Plus+
Cetakan Tahun : Cetakan I Tahun 2010
Jumlah Halaman : 120 halaman
Paragraf yang menyatakan kelemahan buku adalah ....
A. Kesuksesan berangkat dari keluarga. Dari keluargalah seorang dibentuk karakternya. Namun dalam perjalanannya, banyak orang tua yang menemui berbagai kesulitan dalam mendidik anak. Anak malas belajar, tidak suka makan, kurang percaya diri, anak yang nakal, dan masih banyak lagi. Hypnoperenting adalah salah satu solusi bagi para orang tua yang menemui kesulitan tersebut.
B. Orang tua menjadi pelaku penting dalam Hypnoparenting ini. Dalam praktiknya, hypnoparenting adalah proses sugestif dengan menanamkan kalimat-kalimat yang bersifat positif, sebagai contoh, "kamu pintar dan rajin. Kamu senang belajar dan selalu mengerjakan tugas dengan baik."
C. Ditulis dengan bahasa yang lugas nan santai dan berorientasi ke dalam keluarga, buku ini sangat cocok dibaca oleh kalangan remaja. Kalimat-kalimat sugestif yang ada pada buku ini sangat bermanfaat dan dapat mereka terapkan dalam kehidupan sehari-hari.
D. Banyak desain gambar animasi terdapat dalam buku ini justru menjadi kekurangan karena buku ini berorientasi dalam kehidupan keluarga yang ditunjukkan untuk dibaca orang tua. Selain itu, terdapat banyak istilah bahasa asing yang umumnya sukar dipahami oleh para orang tua.

Jawaban: D
Kelemahan buku terdapat pada pilihan jawaban D. Perhatikan kata kunci kekurangan dalam pargraf tersebut. Pilihan jawaban A merupakan pendahuluan. Pilihan jawaban B merupakan sinopsis. Pilihan jawaban C merupakan keterbacaan atau kecocokan pembacanya.

3. Cermatilah teks laporan berikut!
1) Ekosistem di Indonesia, yang masih terjaga salah satunya adalah, kawasan Gunung Kidul. 2) Di daerah itu sungai di bawah tanah, airnya melimpah. 3) Di gua dan sekitar sungai masih dihuni segerombolan kelelawar, dan fitoplankton. 4) Fitoplankton itu menjadi makanan ikan sehingga ikan berkembang biak dengan baik. 5) Hewan-hewan melata atau reptil, seperti ular, kadal, dan tokek masih berkeliaran.
Kelemahan teks laporan di atas adalah penggunaan tanda baca koma pada kalimat nomor ....
A. 1) dan 2)
B. 2 ) dan 3)
C. 3) dan 3)
D. 4) dan 5)

Jawaban: A
Tanda koma digunakan antara lain jika terdapat rincian lebih dari dua dan memisahkan anak kalimat dengan induk kalimatnya. Tidak terdapat dua hal tersebut pada kalimat nomor 1 dan 2.

4. Cermatilah teks ulasan berikut!
1) Sepertinya, Guntur Soeharjanto memang senggaja kembali memberikan sentuhan film sukses tersebut pada Assalamualaikum Beijing. 2) Mulai dari gaya narasi hingga gaya traveling dengan membawa kamera yang sangat identik dengan film 99 Cahaya di Langit Eropa. 3) Mata Anda akan dimanjakan dengan berbagai tempat wisata seperti misalnya Beijing dan Tiongkok yang sangat indah sekali. 4) Anda seperti diajak untuk merasakan serunya mengunjungi tempat wisata di sana. 5) Yang pasti hal itu akan menggugah Anda untuk jalan-jalan ke Beijing.
Ketidakefektifan teks ulasan di atas terdapat pada nomor ....
A. 1) dan 2)
B. 2) dan 3)
C. 3) dan 4)
D. 4) dan 5)

Jawaban: C
Ada penggunaaan kata yang berlebihan sehingga tidak efektif, yaitu seperti misalnya, sangat indah sekali.

5. Cermatilah teks prosedur berikut!
Tas Cantik dari Kerdus
Untuk memanfaatkan kerdus bekas menjadi barang yang bermanfaat, berikut adalah alat dan bahan serta beberapa langkah-langkah yang harus dilakukan. Siapkanlah alat-alat dan bahan-bahan berikut.
  1. Kerdus bekas
  2. Tali rafia
  3. Plastik transparan putih
  4. Kertas kado
  5. Jarum kasur
  6. Lem
  7. Gunting
  8. Tali untuk pegangan tas
Setelah itu, ikutilah langkah-langkah pembuatan tas cantik berikut.Pertama, gunting kerdus sesuai dengan ukuran yang dibutuhkan, dalam contoh ini tas yang dibuat berbentuk persegi panjang. Ke dua, setelah digunting, bungkus sekeliling dinding kerdus bagian luar dengan kertas kado sampai rapi. Ke tiga, lalu bungkus kembali dengan menggunakan plastik transparan putih agar lebih awet dan tahan lama. Ke empat, jahit semua sisi kerdus dengan menggunakan tali rafia dan jarum kasur. Ke lima, setelah semua sisi dijahit masing-masing sisi kemudian dijadikan satu dengan cara dijahit juga. Ke enam, beri lubang untuk pegangan kemudian beri tali. Ke tujuh, jadilah tas cantik dari kerdur bekas.
Kelemahan teks prosedur tersebut adalah ....
A. penggunaan langkah-langkah
B. penggunaan ejaan salah
C. tidak adanya judul
D. tidak adanya tujuan

Jawaban: B
Ada penggunaan ejaan yang salah misalnya kerdus yang benar kardus, ke dua, ke tiga, ke empat, dan seterusnya penulisannya dirangkai.

6. Bacalah identitas buku berikut!
Judul Buku : Bisnis Desain
Pengarang : Surianto Rustan
Penerbit : Lintas Kreasi Imaji
Tahun terbit : 2017
Tebal halaman : xvi+191 halaman
Keunggulan buku: penjelasan runtut, bahasa mudah dipahami, informasi buku mudah dicerna, disertai gambar dan skema.
Paragraf yang menyatakan keunggulan buku berdasarkan identitas buku tersebut adalah ....
A. Buku Bisnis Desain karya Surianto Rustan membahas seputar desain grafis. Buku ini diterbitkan pada tahun 2017. Materi yang dibahas adalah sejarah desain grafis di Indonesia. Materi-materi tersebut dibahas secara terperinci dan disertai contoh gambar dan skema yang berkaitan dengan pembahasan.
B. Buku Bisnis Desain karya Surianto Rustan ini dijelaskan secara runtut dan jelas. Penulis menggunakan bahsa yang mudah dipahami dan dicerna oleh oleh pembaca. Bahasa yang ringan dengan desain layout dan grafis pada buku membuat pembaca tidak bosan dalam membaca.
C. Buku Bisnis Desain karya Surianto Rustan ini dijelaskan secara runtut dengan menggunakan bahasa yang mudah dipahami. Buku yang diterbitkan Lintas Kreasi Imaji tahun 2017 ini menyampaikan informasi isi buku yang mudah dicerna pembaca. Selain itu, setiap subbab dalam buku ini disertai contoh gambar dan skema
D. Buku Bisnis Desain yang diterbitkan oleh Lintas Kreasi Imaji ini lebih spesifik membahas mengenai harga pada sebuah desain. Buku ini ditulis oleh Surianto Rustan. Pada bab tertentu diberikan penjelasan mengenai cara menetapkan tarif, mengajukan harga pada klien, strategi dalam berbisnis desain, dan tata cara pembayaran desain.

Jawaban: C
Paragraf resensi harus memuat data buku. Paragraf yang sesuai dengan data buku dan keunggulan buku terdapat pada paragraf resensi pilihan jawaban C. Paragraf resensi dalam pilihan jawaban A, B, dan D tidak sesuai dengan data buku dan kelebihan buku yang disajikan.

7. Bacalah identitas buku berikut!
Judul buku : Parenting with Heart: Menumbuhkan Anak dengan Hati
Pengarang : Elia Daryati dan Anna Farida
Penerbit : Kaifa
Tahun terbit : 2014
Tebal halaman : 190 halaman
Kelemahan buku : kesalahan ketik, kurang tepat dalam pemilihan beberapa kosakata.
Paragraf yang menyatakan kelemahan buku berdasarkan identitas buku tersebut adalah ....
A. Buku karangan Elia Daryati dan Anna Farida berjudul Parenting with Heart: Menumbuhkan Anak dengan Hati diterbitkan pada tahun 2014. Buku ini memiliki tebal 190 halaman. Buku ini diterbitkan oleh penerbit Kaifa. Kelemahan buku ini yaitu ada kesalahan ketik dan kurang tepat dalam pemilihan beberapa kosakata.
B. Buku karangan Elia Daryati dan Anna Farida berjudul Parenting with Heart: Menumbuhkan Anak dengan Hati pada edisi revisi ini ditambahi beberapa bagian mengenai kejahatan seksual anak. Buku ini wajib dimiliki orang tua karena disajikan dengan bahasa yang mudah dipahami.
C. Buku Parenting with Heart: Menumbuhkan Anak dengan Hati karangan Elia Daryati dan Anna Farida ini terbit tahun 2014. Buku ini berisi pola pengasuhan anak yang baik dan disampaikan dengan bahasa sederhana. Akan tetapi, ada beberapa bagian yang masih terdapat kesalahan penulisan.
D. Buku Parenting with Heart: Menumbhkan Anak dengan Hati karangan Elia Daryati dan Anna Farida dikemas dengan bahasa yang mudah dipahami. Namun, masih ada kosakata yang kurang tepat dalam penulisan buku ini. Selain itu, buku ini tidak dilengkapi dengan ilustrasi.

Jawaban: A
Paragraf resensi harus memuat data buku. Paragraf yang sesuai dengan data buku dan kelemahan buku terdapat pada paragraf resensi pilihan jawaban A. Paragraf resensi dalam pilihan jawaban B, C, dan D tidak sesuai dengan data buku dan kelemahan buku yang disajikan

>> Pelajari Juga Indikator Soal:
  1. Menentukan alasan penggunaan ejaan dan tanda baca
  2. Memperbaiki kesalahan penggunaan ejaan dan tanda baca
  3. Menggunakan ejaan dan tanda baca pada teks
  4. Menunjukkan kesalahan penggunaan ejaan dan tanda baca
  5. Menentukan alasan kesalahan penggunaan istilah, kata, kalimat, dan ketidakpaduan paragraf
  6. Memperbaiki kesalahan penggunaan istilah, kata, kalimat, dan ketidakpaduan paragraf
  7. Menggunakan konjungsi yang tepat dalam kalimat
  8. Menggunakan kata bentukan
  9. Menunjukkan kesalahan penggunaan kata dan kalimat
  10. Mengubah teks kebentuk lain
  11. Menulis dengan ilustrasi tertentu
  12. Memvariasikan kata dan kalimat sesuai konteks
  13. Melengkapi paragraf atau bagian teks
  14. Menyusun urutan kalimat berbagai jenis teks
  15. Melengkapi kalimat dengan istilah/kata
  16. Mengomentasi unsur intrinsik karya sastra
  17. Menunjukkan bukti latar dan watak
  18. Mengomentari isi teks 
  19. Menyimpulkan isi teks
  20. Menentukan ide pokok teks 
  21. Perbandingan pola pengembangan dan penggunaan bahasa cerpen dan fabel
  22. Simpulan sebab/akibat dalam cerpen dan fabel
  23. Simpulan makna simbol dalam cerpen dan fabel
  24. Bagian cerpen/fabel dan isi tersirat dalam cerpen/fabel 
  25. Perbandingan penggunaan bahasa dan pola penyajian beberapa teks
  26. Makna kata dan makna tersurat dalam cerpen dan fabel
  27. Keunggulan/kelemahan karya sastra dan nonsastra
  28. Ringkasan isi teks
  29. Penggunaan bahasa dan pola penyajian jenis teks
  30. Rangkuman/ringkasan isi teks
  31. Simpulan pendapat pro dan kontra
  32. Gagasan utama, kalimat utama, dan simpulan teks
  33. Menentukan bagian teks
  34. Menentukan informasi tersurat teks
  35. Menentukan makna kata/kalimat dalam teks
  >> Ayo berlatih soal online di link berikut!
>> Soal Online UN 2019/2020